perawatan harian dan sebelum lomba untuk love bird






    Faktor yang mempengaruhi lovebird juara adalah faktor luar dan faktor dalam dari burung itu sendiri, faktor luar seperti pakan dan perawatan kita bahas belakangan.
 Faktor dalam adalah faktor dari burung itu sendiri. Indukan juara (trah yang bagus) walau tidak mutlak tetapi sangat berpengaruh terhadap kualitas lovebird kita. Karena kemampuan ngekek panjang bisa diturunkan dari indukannya. para lovebird mania memprediksi 60% indukan bagus bisa menghasilkan bakalan lovebird yang bagus pula. Tentunya dengan catatan kita juga harus menyeleksi bakalan yang akan kita pilih walau berasal dari trah juara karena akan memperbesar kemungkinan lovebird kita menjadi lovebird yang bisa diandalkan.

    Faktor dalam (trah) ini bisa kita tanyakan pada peternaknya langsung asal-usul burung ini. Selain bisa ditanyakan bisa di pantau dari bentuk tongkrongan, warna,dan, performanya. 

    Nah kali ini kita bahas rawatan harian dan lomba agar lovebird ngekek panjang.
*Perawatan Harian lovebird*
Perawatan lovebird harian menurut saya adalah rawatan yang sangat penting. Bagaimana tidak rawatan harian adalah perlakuan kita terhadap lovebird yang akan membentuk mental, kesehatan, dan juga tingkatan gacornya. Burung yang rawatan hariannya baik tentu bisa mengeluarkan potensi terpendam dari burung tersebut dan bisa mengeluarkan performa terbaiknya, ditambah badan burung yang sehat mnjadikan ngekek semakin panjang. Nah pengen tau rawatan harian lovebird yang benar? Disimak yah.:

*Pukul 07.00 pagi burung diangin-anginkan dulu sebentar diteras 20-30 menit. Selagi burung diangin-anginkan kita bersihkan kandang dari kotoran, ambil makanan cepuk keluar saat akan dimandikan, lalu kita mandikan lovebird, mandi tergantung kebiasaan yah. Bisa dengan cara mandi cepuk atau mandi dengan di semprot.

*Setelah lovebird mandi lalu kita jemur kurang lebih 45 menit sampai kering, sebelum dijemur pastikan bulu tidak basah kuyub sampai bulu burung kering, biarkanterlebih dahulu di tempat yang teduh agar air turun dulu, baru jemur. Cara ini mencegah bulu menjadi pecah saat sudah kering.
Setelah kering lovebird bisa di angin-anginkan di teras dan beri Extra Food berupa jagung atau kangkung segar.

*Lakukan pemasteran dengan suara lovebird atau bisa dengan suara lovebird yang ngekek panjang agar ngekeknya bisa panjang.
*Sekitar pukul 4 sore kerondong lagi dan terus perdengarkan suara masteran. Pemasteran dilakukan dengan volume yang kecil (lirih tapi terdengar).

*Berikan extra food berupa kangkung, kacang panjang, kecambah, dan jagung. Berikan secara bergantian, perhatikan juga lovebird kita menyukai makanan apa agar kita mudah memberikannya karena tidak semua lovebird suka dengan EF yang kita sediakan.

*PERAWATAN LOVEBIRD LOMBA*

Perawatan lovebird lomba sebenarnya hanya mengkondisikan saja, karena perawatn harianlah yang sangat berpengaruh, jika rawatan hariannya sudah baik maka bisa dipoles sedikit untuk perawatan lombanya. Untuk lomba burung dipersiapkan stamina dan mentalnya. Untuk melatih stamina bisa dengan rawatan harian diatas.
.
**Untuk perawatan mental perlu dilakukan beberapa perawatan berikut **:
~ Perawatan lomba jangka panjang :
Perawatan jangka panjang dilakukan jauh-jauh hari sebelum lomba, guna mempersiapkan lovebird agar siap lomba. Sering memindahkan lokasi gantangan lovebird. Jika lovebird anda lovebird lomba maka burung harus dilatih agar terbiasa berpindah-pindah. Tujuannya agar burung tidak drop jika dibawa ketempat lomba. Pindah-pindahkan lokasi gantangan, atau bisa juga iseng latber di berbagai tempat guna melatih mental burung. Gantanga ditempat yang banyak orang lewat sehingga terbiasa jika bertemu dengan manusia.

~Perawatan lomba jangka pendek :
 Jangka pendek dilakukan minimal 7 hari sebelum lomba.
Dari H-6 sebelum lomba sebaiknya isolasi lovebird dari lingkungan sekitar. Sendirikan lovebird jangan sampai mendengar atau melihat lovebird lain.

(penting)
Berikan biji-bijan EF 3 sd 2 hari menjelang lomba, untuk mengecas stamina.

Sehari sebelum lomba kurangi waktu penjeuran lovebird, jemur sebentar saja20 menitan.

Berikan kangkung yang segar saat memasuki hari perlombaan. Berikan kangkung 1-2 jam sebelum di gantang.

Perawatan lovebird sangat penting karena bisa membentuk mental dan karakter lovebird secara keseluruhan, perawatan lovebird yang disiplin akan menunjang karakter lovebird secara maksimal. Karena walau kita sudah mendapat keturunan trah jawara tidak akan menjamin 100 % anakannya akan jawara juga jika rawatan tidak disiplin dan tidak terus menerus.


sumber: lovebird mania.


0 Response to "perawatan harian dan sebelum lomba untuk love bird"

Produk produk air kesehatan kangen water serta fungsi

Produk produk air kesehatan kangen water serta fungsi
Beauty water&strong acidid water .rp 50.000.cp wa:082328456813

Arsip Blog